fbpx
  • Jam Buka Toko: 08.00 s/d 17.00 WIB
  • Status Order
  • SMS/WA: 08119887998
  • latifa.shop@ymail.com
Terpopuler:

10 Persiapan Wanita Dalam Sebuah Perkawinan

20 October 2021 - Kategori Blog

Cincin Kawin, Nikah dan Tunangan Depok – Bagi banyak wanita, pernikahan menjadi sesuatu yang mereka nantikan sejak masih kecil dengan membayangkan diberikan cincin kawin dengan bahan dari emas, palladium, perak 925 atau platinum dengan model custom dan couple. Bahkan, beberapa sudah bermimpi tentang semeriah apa pernikahan mereka nanti. Tapi ada hal yang tidak mereka pikirkan saat itu, bahwa pernikahan merupakan peristiwa yang akan mengubah hidup sepenuhnya. Jadi, jangan pernah terburu-buru untuk menikah. Bahkan, jika Anda dan pasangan sudah berpacaran selama bertahun-tahun. Sebab, ada banyak hal yang perlu disiapkan wanita sebelum menikah, yang mana bukan hanya tentang maskawin atau dekorasi acara saja. ( Cincin Kawin Depok )

Cincin nikah tunangan kawin couple custom depok bahan emas perak palladium platinum seserahan lamaran depok (32)

Cincin nikah tunangan kawin couple custom depok bahan emas perak palladium platinum seserahan lamaran Depok

Pakar hubungan Sara E Stewart mengatakan bahwa pernikahan akan mengubah hidup, dari kesendirian menjadi berpasangan dengan seorang laki-laki, dan ini terucap dalam janji suci bahwa pasangan suami istri harus saling mencintai dan mengasihi satu sama lain seumur hidupnya.

Berikut beberapa hal yang perlu disiapkan wanita sebelum menikah:

  1. Mandiri secara finansial

Meski pada dasarnya lelaki harus menafkahi istri, bukan berarti wanita tidak boleh bekerja ketika sudah menikah nantinya. Memiliki pemahaman kuat tentang keuangan sendiri akan membuat Anda tidak perlu pusing tentang dana darurat ketika dibutuhkan saat berumah tangga kelak. Selain itu, ketika pernikahan tidak berjalan begitu mulus, finansial mandiri ini bisa digunakan untuk hidup seorang diri.

  1. Belajar dari pertengkaran selama masa pacaran

Menurut para ahli, mengetahui secara mendalam tentang bagaimana pasangan menangani konflik  adalah kunci pernikahan yang sukses. Jadi, Anda perlu memahami bagaimana calon suami menangani masalah selama kalian berpacaran. Sebab, kemungkinan besar mereka akan melakukan hal yang sama ketika sudah menikah kelak.

Info : Cincin Kawin Depok

  1. Kembangkan beberapa hobi

Hobi tidak hanya membuat Anda lebih menarik, tetapi juga memberi Anda waktu dan ruang untuk diri sendiri. Hal ini akan berguna ketika Anda memasuki dunia pernikahan. Selain itu, hobi juga menjadi sarana untuk meredakan stres dan ketegangan ketika sudah menikah. Jadi, kembangkan satu atau dua hobi sebelum menikah adalah hal yang bagus untuk dilakukan. Entah membaca, menulis, yoga, meditasi, atau melukis.

  1. Siap untuk mengubah dari ‘aku’ menjadi ‘kita’

Setelah menikah, segala hal akan menjadi tentang Anda dan pasangan. Jadi, harus siap untuk selalu berpikir tentang ‘kita’ daripada hanya ‘aku’. Pernikahan yang sukses timbul ketika pasangan menjadi mitra yang baik untuk satu sama lain, maka coba belajar menghilangkan ego sekaligus pemikiran mementingkan diri sendiri ketika berencana untuk menikah.

Cincin nikah tunangan kawin couple custom depok bahan emas perak palladium platinum seserahan lamaran Depok

  1. Eksplor dunia luar

Jika Anda belum pernah mencoba mengeksplorasi tempat untuk melihat dan merasakan betapa indahnya dunia di sekitar, sebelum menikah adalah waktu yang tepat untuk melakukannya. Anda bisa mengajak pacar, tetapi menjelajah seorang diri akan terasa lebih menyenangkan untuk menikmati pengalaman yang akan Anda dapatkan. Manfaatkan waktu ini untuk merasakann kebebasan menjadi diri sendiri sebelum akhirnya harus memutuskan segala hal untuk dua orang, Anda dan pasangan.

Selain itu, pengalaman ini bisa Anda ceritakan kepada calon suami ketika sudah menikah nanti dan bisa menjadi motivasi untuk mengeksplor tempat lain yang belum pernah dikunjungi bersama pasangan.

  1. Pelajari bagaimana menjadi diri sendiri tanpa kesepian

Meski sudah menikah, bukan berarti Anda tidak membutuhkan waktu untuk diri sendiri. Selain melakukan hobi, Anda juga perlu mengetahui bagaimana Anda mendapatkan ketenangan untuk diri sendiri. Momen seperti ini dibutuhkan ketika Anda merasa stres untuk menenangkan diri sendiri dan berpikir jernih sebelum berbicara dengan pasangan.

Baca : Toko Cincin Kawin Depok

  1. Banyak berkomunikasi dengan calon suami tentang masa depan

Komunikasi merupakan salah satu kunci hubungan yang sehat. Ini adalah momen yang pas bagi Anda dengan calon suami untuk saling memahami satu sama lain lebih dalam lagi. Tidak hanya membicarakan tentang cita-cita atau mimpi di masa depan, tetapi juga kebiasaan buruk Anda yang mungkin belum diketahui selama berpacaran. Cara ini juga bisa membuat Anda tahu apa yang akan dilakukan calon suami kelak ketika mendapati Anda sedang melakukan kebiasaan buruk.

Selain itu, komunikasi di sini juga berarti memberi tahu batasan-batasan yang boleh dan tidak boleh dilakukan terhadap satu sama lain. Misalnya, Anda tidak suka calon suami berkata kasar ketika kalian berdua sedang berargumen, atau pasangan tidak suka apabila ada masalah yang tidak dibicarakan secara baik-baik hingga membuatnya berlarut-larut.

  1. Mempelajari cara mengatur dan merencanakan keuangan

Keuangan merupakan hal krusial dalam berumah tangga. Banyak perceraian terjadi akibat masalah finansial. Inilah sebabnya, mempelajari cara mengatur sekaligus merencanakan keuangan adalah hal penting agar rumah tangga tetap stabil. Jangan biarkan pernikahan menjadi korban hanya karena Anda atau pasangan tidak dapat mengatur keuangan di masa depan.

Anda juga harus terbuka dengan pasangan mengenai utang piutang, aset, tabungan, dan investasi sebelum menikah. Semua ini penting dalam mengatur dan merencanakan finansial jangka panjang. ( Model cincin kawin Depok – cincin nikah Depok )

  1. Belajar agar lebih berpikiran terbuka

Pernikahan merupakan tahap kehidupan yang menuntut Anda untuk berdamai dengan perubahan besar, termasuk cara berpikir Anda. Ada banyak ketidakpastian dalam hidup, termasuk di dunia pernikahan. Jadi, berpikiran terbuka dengan kemungkinan yang ada dan dapat menerima keputusan yang telah dibuat merupakan cara terbaik untuk Anda beradaptasi dengan perubahan. (Info cincin kawin Depok – cincin nikah Depok )

  1. Cari tahu apa yang membuat Anda bergairah

Mengetahui titik sensitif atau rangsangan apa yang membuat Anda bergairah adalah hal penting lain yang bisa memengaruhi kehidupan seksual Anda dengan calon suami kelak. Anda bisa mengeksplor tubuh Anda sendiri dengan berbagai cara. Setelah menikah, Anda harus terbuka dengan pasangan tentang hal ini sekaligus apa yang tidak Anda sukai selama di ranjang. Faktanya, kehidupan seksual selama pernikahan adalah salah satu ‘bumbu utama’ yang menjaga keintiman Anda dengan pasangan.

Itulah 10 hal yang perlu disiapkan wanita sebelum menikah dengan calon suami yang dicintainya. Anda bisa menambahkan persiapan lainnya agar mental Anda semakin siap memulai kehidupan pernikahan kelak.

Untuk mendapatkan model dan bahan cincin kawin Depok yang sangat berkualitas dan bagus, dapat langsung ke pusat toko cincin dikota Depok yaitu Latifa Jewelry Depok yang merupakan salah satu cabang dari toko cincin yang dudah berdiri dan melayani pembuatan atau pesanan sejak lama yaitu Latifa Jewelry Jogja.

Berikut akan Kami berikan informasi mengenai Latifa Jewelry Depok :

Toko Cincin Nikah Kawin Tunangan Latifa Jewelry Depok
Instagram ( @latifa_jewelry_depok )
Jl. Jasawarga No. 82 Baktijaya, Sukmajaya, Depok, Jawa Barat 16418
Call & Wa : 081289821369
Toko cincin nikah tunangan kawin dan perhiasan model couple dan custom dengan bahan pilihan dari emas kuning, emas putih, perak 925, palladium dan platinum kota Bekasi

, , , , , ,

Telp

WA TOKO JOGJA

WA TOKO DEPOK

WA TOKO SOLO